Cara Mengusir Tikus Sawah Secara Alami Yang Ampuh
Cara Mengusir Tikus Sawah Secara Alami Yang Ampuh - Bagi seorang petani,
selain hama wereng yang menjadi soal adalah keberadaan tikus sawah. Tikus sawah
ini jika tidak dikendalikan, maka akan bisa membuat para petani gagal panen.
Tikus sawah adalah jenis tikus yang berhabitat di sawah yang mudah
dijumpai baik di desa maupun di kota. Nama latin tikus sawah adalah Rattus
argentiventer.
Cara Mengusir Tikus Sawah |
Tikus adalah hewan pemakan segala, termasuk juga tikus sawah ini. Tikus
sawah memakan segala tanaman yang ada di sawah, baik padi, ubi-ubian,
kacang-kacangan, bahkan rumput pun tak ketinggalan juga turut dimangsanya.
Bukan saja tanaman yang dimangsa, ada beberapa serangga, ketam, siput dan
beberapa jenis hewan kecil juga turut dimangsa.
Maka dari itu, tikus sawah ini benar-benar menjadi momok bagi para
petani, petani apapun. Nah, jika kamu termasuk petani yang merasa belum tahu
bagaimana mengendalikan tikus sawah, atau cara mengusir tikus sawah, simak cara
mengusir tikus sawah yang ampuh di bawah ini.
Cara Mengusir Tikus Sawah
1. Memanfaatkan Predator Alami Tikus
Ini sangat ampuh untuk membasmi tikus sawah. Contoh predator tikus
yang bisa dimanfaatkan adalah burng hantu. Burung hantu sangat efektif sekali
untuk membasmi tius sawah yang membandel. Selain burung hantu, ular juga bisa
dimanfaatkan sebagai salah satu media pengusir tikus sawah.
2. Menggunakan Perangkap Tikus
Perangkap tikus juga bisa menjadi pilihan utama untuk membasmi tikus
sawah. Ada banyak sekali jenis perangkap tikus yang bisa Anda gunakan. Coba
googling saja, kamu akan banyak menemukan variasi perangkap tikus.
3. Pengasapan Dengan Alat (Fmigasi)
Ada banyak cara untuk mengusir tikus sawah. Salah satunya yang efktif
adalah dengan cara pengasapan. Anda bisa melakukan pengaspan baik menggunakan
alat khusus maupun menggunakan alat manual, biasanya menggunakan daun kelapa
yang dibakar. Cara ini cukup ampuh untuk mengendalikan hama tikus sawah.
4. Menggunakan Racun Tikus
Cara ini biasanya digunakan ketika populasi tikus sawah sudah sangat
banyak. Yang perlu dipahami bahwa penggunaan racun tikus atau rodentisida ini
harus sesuai dosis karena obat tikus ini mengandung bahan kimi yang sangat
berbahaya. Jangan asal-asalan dalam menggunakan obat racun tikus ini, karena
jika berlebihan akan membahayakan.
5. Menggunakan Singkong
Cara mengusir tikus sawah ini cukup ampuh. Anda bisa menggunakan
sinkong sebagai medianya. Kupas singkong kemudian langsung parut. Setelah itu,
campur dan aduk dengan air kelapa hijau dan dikukus dengan panas ekira 40
derajat saja. Buatlah seakan menjadi makanan lezat agar tikus mau menyantapnya.
Cara ini mungkin tidak langsung berefek, karena cara ini membuat tikus menjadi
mandul sehingga tidak bisa berkembang biak yang kemudian akan habis sendiri.
6. Penangkapan Secara Masal
Ini memerlukan kekompakan untuk menjalankannya. Ada banyak daerah yang
menggunakan cara ini untuk mengendalikan hama tikus sawah. Cara nya adalah
dengan menangkap tikus secara bersamaan. Jadi seluruh petani bekerja sama untuk
menangkap tikus sawah. Alat yang digunakan bebas saja, jika memiliki alat
pengasapan bisa digunakan. Cara ini cukup ampuh untuk menanggulangi tikus sawah
yang merajalela.
Tidak ada komentar untuk "Cara Mengusir Tikus Sawah Secara Alami Yang Ampuh"
Posting Komentar